Binjai-Jejakindonesia.id | Sebanyak 35 Orang Anggota Dewan Pimpinan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kota Binjai secara resmi dilantik dan ikut dihadiri beberapa elemen masyarakat luas terkait ini. Pelantikan tersebut diselenggarakan di ruang rapat paripurna DPRD Binjai.
Setelah itu di kemudian hari, disusul dengan 2 orang pelantikan pimpinan DPRD Binjai sebagai Wakil Ketua DPRD dan untuk Ketua DPRD Binjai masih bersifat sementara. Definitif pimpinan Wakil Ketua DPRD Binjai saat ini yaitu Hairil dan Sawitma, Selasa (14/01).
Sekretariat beserta anggota DPRD dan jajaran sudah mengusulkan nama Mahyadi sebagai Ketua DPRD ( Calon) dan sudah disepakati bersama saat di forum, namun apapun itu konteks nya dari hasil keputusan rapat selanjutnya di serahkan ke pemerintah kota.
Sudah mempunyai status sebagai Ketua DPRD Binjai sementara ( tentatif) saat ini Mahyadi,menjadi perbincang yang hangat dikalangan masyarakat. Terlihat sudah memasuki tahun baru 2025,Kota Binjai belum memiliki Ketua DPRD Binjai yang resmi.
Elemen masyarakat masih bertanya tanya, kenapa hingga saat ini Ketua DPRD Binjai belum dilantik,dan apakah ada kepentingan politik dan atau apakah kepentingan pribadi ? Seyogianya jelas, menjunjung tinggi kepentingan masyarakat luas daripada kepentingan pribadi. Namun semua itu hanya retrotika saja.
Menanggapi dan agar terlihat masyarakat tidak mendengarkan salah satu pihak yang sudah membuat ketentraman dan kenyamanan hilang, Hairil Anwar M.Pd sebagai Wakil Ketua DPRD Binjai Fraksi PKS angkat bicara terkait persoalan tersebut.
Berikut ini tanggapan dari beliau kita simak penjelasan beliau.”Kemarin kita sudah mengsurati Pemerintah Kota Binjai melalui Kabag Tapem (Adri) awal Januari kemarin, namun jawaban dari beliau saat ini masih di meja Pak Wali Kota”,terang Hairil.
Masih dengan Hairil yang akan menerangkan”tentu ini tidak ada kepentingan politik ( normatif) saja, kita sudah bertanya juga dengan staf kita juga langsung kirim surat ke Gubernur, tapi hingga saat ini dari gubernur sendiri pun belum mengeluarkan Surat Keputusan (SK ),jadi kedua informasi yang belum jelas dapat di spekulasi bahwa masih simpang siur dan saat ini belum tau sampai kapan dan berapa hari,”ucap Hairil. ( Raka ).