Banyuwangi, JejakIndonesia.id – Duel seru bakal tersaji dalam laga perdana Grup II Babak 16 Besar Liga 4 Kapal Api Jawa Timur 2025. Pertandingan ini menjadi momen spesial bagi Miftahul Husyen, striker andalan Mitra Surabaya, yang akan menghadapi mantan klubnya, Persedikab Kediri.
Husyen, yang musim lalu menjadi ujung tombak Persedikab, kini bersiap menghadapi tim yang pernah dibelanya. Pemain berbakat ini mengaku pertandingan tersebut memiliki makna emosional baginya.
“Tentunya ini menjadi hal yang sangat berkesan. Saya akan bertemu kembali dengan Persedikab Kediri yang tahun lalu saya bela, tapi kali ini saya harus bermain dengan sungguh-sungguh untuk Mitra Surabaya,” ujar Husyen pada media, Kamis, (30/01/25).
Laga antara Mitra Surabaya dan Persedikab Kediri akan digelar pada Jumat, 31 Januari 2025, di Stadion Diponegoro, Banyuwangi. Kick-off pertandingan pertama ini dijadwalkan pukul 13.15 WIB.
Sementara itu, pertandingan kedua akan mempertemukan tuan rumah Persewangi Banyuwangi dengan Persenga Nganjuk, yang dijadwalkan mulai pukul 15.15 WIB.
Dengan atmosfer yang diprediksi panas dan penuh gengsi, laga ini dipastikan akan menjadi tontonan menarik bagi para pecinta sepak bola Jawa Timur. Apakah Husyen mampu membawa Mitra Surabaya meraih kemenangan atas mantan klubnya? Kita tunggu hasilnya di lapangan!. (AO)