Banyuwangi – Jejakindonesia.id | Dalam rangka menjaga situasi pelabuhan Tanjuwangi dan sekitarnya tetap dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif. Polresta Banyuwangi melalui Satpolairud Polresta Banyuwangi jajaran Polda Jawa Timur melaksanakan giat patroli dialogis dan pengawasan rutin. Senin, (21/4/2025).
Dalam patrolinya, Kasubnit Binmasair Aiptu I Gede D menjelaskan kegiatan patroli dan pengawasan yang dilakukan bersama personel Gakkum Aipda Aditya WP dan Briptu Bintang dalam rangka melakukan patroli cipta kondisi.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu I Gede Eka memberikan sosialisasi kepada pengguna jasa pelayaran yang berada diruang tunggu penumpang dan area kantong parkir untuk selalu berhati-hati dan mengawasi barang bawaannya sebelum naik ke kapal.
Selain memberikan sosialisasi, pada giat tersebut personel Satpolairud Polresta Banyuwangi melihat secara detail kondisi situasi area pelabuhan, kondisi kapal, ketersediaan alat keselamatan diatas kapal, kelengkapan peralatan, serta kesiapan dari penyedia jasa, security dan karyawan dalam mendukung tugas-tugas kepolisian di wilayah pelabuhan Tanjuwangi.
Patroli dan pengawasan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Banyuwangi melalui Satpolairud Polresta Banyuwangi dalam menciptakan situasi area pelabuhan dalam keadaan aman dan memastikan bahwa kapal dalam keadaan layak dan menghimbau masyarakat untuk turut serta dalam menjaga keamanan dan mendukung program-program pemerintah” ucap Aipda Aditya WP.
Selain itu, kami ingatkan kepada nahkoda kapal, ABK, penyedia jasa pelayaran, buruh TKBM Tanjuwangi, pengurus kapal, nelayan dan karyawan untuk selalu mengenakan alat keselamatan kerja dengan menerapkan K3.
Dengan melakukan patroli dan pemantauan secara rutin, diharapkan potensi gangguan keamanan bisa dicegah sedini mungkin.
Segera laporkan kepada pihak keamanan atau menghubungi Call Center 110 jika ada hal mencurigakan atau tindak kejahatan. Kami siap merespons dan memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga. (GP)