Binjai- jejakindonesia.id | Ketua DPD II PKN MJA Kota Binjai Mohan menggelar acara Donor Darah yang dilaksanakan di halaman STMIK Kaputama Kota Binjai. Masyarakat mendukung penuh dan apresiasi acara donor yang digelar oleh Pemuda Karya Nasional ( PKN ) Binjai. Minggu (2/2).
Dalam acara tersebut turut hadir Ketua DPP PKN MJA Maruli Aner Siagian didampingi Wakil Ketua Umum Azhar, Wakil Sekretaris Umum Roy Nasution, turut hadir juga pengurus DPD I PKN MJA Sumut, Ketua DPD II Kota Medan Alfian Syukran beserta unsur pengurus, Ketua DPD II PKN Langkat Abdul Rasyidin Pane SH serta seluruh pengurus yang hadir.
Tampak hadir juga Ketua DPD II Golkar Kota Binjai H. Noorsyah Alam atau yang akrab disapa Kires, anggota DPRD Sumut Ucok Aang, Dansubdenpom I/1- 2 Binjai Kapten Cpm Wahyudi Hendarto. Dalam acara tersebut Ketua DPD II PKN MJA Binjai Mohan mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan guna mengingat pentingnya darah bagi kehidupan.
Apalagi dengan adanya donor darah ini maka masyarakat dapat menggaungkan hidup sehat dalam kesehariannya. Maka daripada itu kita harus bersinergi penuh dengan masyarakat, menciptakan kegiatan positif.
Ketua DPD II PKN MJA Binjai Mohan mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ketua DPP PKN MJA Maruli Aner Siagian beserta seluruh pengurus, serta para tamu undangan, semoga kedepan acara ini akan terus dilaksanakan oleh DPD II PKN Binjai. Ujar Ketua DPD II PKN MJA Binjai Mohan.
Sebelum, tiba jam makan siang sekitar pukul 12.00 wib, Ketua DPD II PKN MJA Binjai Mohan mengajak Ketua DPP PKN MJA Aner Siagian beserta Ketua DPD II PKN Langkat Abdul Rasyidin dan beberapa tamu undangan lainnya ke rumah makan pondok Punokawan yang merupakan salah satu kebanggaan masyarakat kota binjai.
Sebagai bentuk rasa menghargai dan menghormati para tamu undangan yang hadir, merupakan salah satu tokoh yang sangat berpengaruh terhadap daerah. Tentu pastinya ini merupakan suatu pertemuan yang sangat berharga. (Raka).