Banyuwangi, JejakIndonesia.id — Laga panas Derby Gumitir di Stadion Diponegoro pada Rabu (22/01/2025) menghadirkan drama dan tensi tinggi sepanjang pertandingan. Persewangi Banyuwangi sukses meraih kemenangan tipis 0-1 atas rivalnya, Persid Jember, dalam duel sarat gengsi tersebut.
Gol semata wayang Persewangi tercipta melalui aksi gemilang striker andalan mereka, Alfian, yang memanfaatkan kombinasi cantik pada menit ke-37. Tendangan Alfian yang terukur mengoyak jala gawang Persid Jember, memastikan keunggulan Persewangi hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, intensitas permainan semakin tinggi. Persid Jember harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Aditya menerima kartu merah akibat akumulasi dua kartu kuning. Meski unggul jumlah pemain, Persewangi gagal menambah gol karena kokohnya pertahanan Persid Jember dan penyelesaian akhir yang kurang maksimal. Hingga peluit panjang berbunyi, skor tetap bertahan 0-1 untuk kemenangan Persewangi Banyuwangi.
Persebo 1964 Tampil Dominan
Sebelumnya, dalam pertandingan pertama di hari yang sama, Persebo 1964 menunjukkan performa gemilang dengan kemenangan telak 3-0 atas Persesa Sampang. Dominasi permainan Persebo 1964 memastikan mereka kini memimpin puncak klasemen grup AA dengan 4 poin, diikuti oleh Persewangi Banyuwangi yang memiliki poin sama, namun kalah selisih gol.
Klasemen Sementara Grup AA
Laga berikutnya akan menjadi krusial bagi Persewangi untuk mengejar puncak klasemen. Dukungan penuh dari suporter Laskar Blambangan diharapkan terus menjadi kekuatan tambahan bagi Anis dan kawan-kawan.