Banyuwangi, JejakIndonesi.id – Banyuwangi Putra mencatatkan kemenangan impresif 3-0 atas Perssu Madura City dalam pertandingan pertama babak 32 besar grup BB Liga 4 PSSI Jawa Timur 2025 yang berlangsung di Lapangan Bimasakti Sidodadi Wongsorejo, Senin (21/1) sore. Gol kemenangan tim asuhan Coach Bagong Iswahyudi tersebut memastikan mereka memimpin klasemen sementara grup BB dengan raihan tiga poin.
Pertandingan berlangsung seru sejak awal, dengan Banyuwangi Putra unggul 1-0 di babak pertama. Mereka kemudian menambah dua gol di babak kedua untuk mengamankan kemenangan telak atas Perssu. Sementara itu, di laga lain, tuan rumah Mitra Surabaya hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Persipro Probolinggo, hasil yang menguntungkan posisi Banyuwangi Putra.
Presiden Klub Banyuwangi Putra, Pebdi Arisdiawan, mengungkapkan optimisme tim setelah kemenangan ini. “Dengan kehadiran pemain naturalisasi Mohammad Al Hadji di lini pertahanan dan gelandang PON DKI Firdaus di lini tengah, kami berhasil menutup kelemahan yang selama ini menjadi sorotan. Kami juga menunggu striker asal Papua, Maurits, yang dijadwalkan tiba besok dan siap memperkuat tim di pertandingan kedua,” ujarnya.
Meski begitu, Coach Bagong Iswahyudi mengingatkan anak asuhnya untuk tetap waspada, terutama menghadapi laga melawan Persipro yang terbukti mampu menahan imbang tuan rumah Mitra Surabaya. “Kami akan tetap fokus dan berusaha meraih poin penuh di laga kedua untuk memastikan lolos ke babak 16 besar,” tegasnya.
Dukungan masyarakat Banyuwangi pun menjadi harapan besar bagi tim. “Kami memohon doa restu dari seluruh masyarakat Banyuwangi. Dukungan kalian sangat berarti untuk perjuangan tim kami,” tambah Pebdi.
Dengan momentum yang sudah tercipta, Banyuwangi Putra semakin percaya diri menatap peluang besar mereka untuk melangkah ke babak 16 besar Liga 4 PSSI Jawa Timur tahun ini. (AO)