Banyuwangi – Jejakindonesia.id | Dandim 0825/Banyuwangi Letkol Arh Joko Sukoyo, S.Sos. M. Han., hadiri Upacara Hari Kesaktian Pancasila di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, jalan Jenderal Ahmad Yani No.100, Kelurahan Taman Baru, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi, pada Selasa (01/10/2024) pagi.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh H. Sugirah Plt. Bupati Banyuwangi, Letkol Laut (P). Hafidz,M.tr.Opsla Danlanal Banyuwangi, Kompol Toni Irawan Kasat Binmas Polresta Banyuwangi, Lettu Kal Hasan Purnomo Danpos TNI – AU Rajegwesi Banyuwangi, Dr.Guntur Piyambodo MPH Sekda Banyuwangi, I Made Cahyana Negara Ketua Dprp Kabupaten Banyuwangi serta tamu undangan lainnya.
H. Sugirah Plt. Bupati Banyuwangi dalam amanatnya menyampaikan, dalam Peringatan Hari Kesaktian Pancasila perlu kita jadikan momentum untuk merefleksikan hal-hal yang harus kita lakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh.
“Mari kita jadikan Negara Indonesia sebagai bangsa yang tangguh, baik dimasa kini dan dimasa yang akan datang,” ujar H. Sugirah.
Sementara Dandim 0825/Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, mengatakan di momen Hari Kesaktian Pancasila ini merupakan peringatan peristiwa yang terjadi pada 1 Oktober 1965.
“Dimana saat itu, terjadi konflik politik yang menyebabkan terjadinya tragedi kemanusiaan terkelam dalam sejarah Republik Indonesia merdeka,” kata Letkol Arh Joko Sukoyo. (red)